Dapodik semester 2 . Versi 2017 |
Info Pendidikan Indonesia,….. Sistem pendataan
Dapodik telah terbukti dan teruji berhasil mengumpulkan kuantitas data mencapai
lebih dari 99% dari total satuan pendidikan secara nasional. Tahap pengenalan
sistem, integrasi, dan pemanfaatan data berhasil dilalui dengan baik. Data dari
sistem pendataan Dapodik digunakan oleh program utama Kementerian seperti BOS,
Aneka Tunjangan Guru, Ujian Nasional, Rehab, Bantuan RKB, dan program lainnya.
Aplikasi Dapodik
Versi 2017. Secara tampilan dan navigasi Aplikasi Dapodik versi 2017 didesain
sama dengan aplikasi generasi sebelumnya. Hal ini bertujuan memudahkan proses
penginputan data di satuan pendidikan.
Dari sisi sistem
Aplikasi Dapodik versi 2017 dirancang untuk dapat menghasilkan kualitas data
yang lebih baik. Struktur database telah mengalami pembaruan sesuai dengan
kebutuhan pemanfaatan data. Dengan ditanamkannya aturan validasi yang baru
diharapkan dapat mengurangi kekeliruan penginputan data serta dapat meningkatkan
kebenaran dan kelengkapan data.
0 komentar